Jenis-jenis Piano

hai sobat,, Seperti halnya sebuah mobil yang begitu banyak mempunyai merek dan jenisnya, begitupun dengan alat musik, seperti Piano. kali ini kita akan membahas tentang jenis-jenis alat musik paino.. ok.. lets go.

1. Grand Piano
Grand Piano
Grand Piano banyak digunakan untuk Konser. Yang sering digunakan adalah yang berwarna hitam. Grand piano adalah piano yang paling mahal. Tetapi, Grand Piano ini banyak digemari. Grand Piano juga cocok untuk perlombaan piano. Cocoknya karena tuts Grand Piano agak berat jika ditekan, dibandingkan dengan piano lain. Tuts yang berat ditekan akan menguji kemampuan peserta lomba, apakah memiliki power atau tidak. Itu akan mempermudah para juri untuk menilai para peserta.

Berasal dari konstruksi kayu mengkilap, dengan tuts berjumlah 88. Piano ini memiliki kotak akustik yang ditidurkan, dengan deretan senar-senar yang diketuk hammer piano ditidurkan. Merk yang paling eksklusif dari jenis ini adalah Steinway, sedangkan yang biasa kita temui di Indonesia adalah Yamaha Grand Piano. Harganya sama dengan satu unit mobil mewah, 400 jutaan ke atas.

2. Upright Piano
Unpright Piano
Piano upright memiliki bentuk yang lebih ramping dan tidak sebesar grand piano. Jumlah senar pada tiap tusnya tidak sebanyak grand piano. Posisi kotak akustiknya tegak atau berdiri. Bila anda tidak mempunyai tempat yang luas maka upright piano bisa menjadi pilihan terbaik karena tidak memakan banyak space (ruang). Piano upright sangat baik diletakkan dengan posisi menempel di dinding. Harga piano upright tidak semahal grand piano.

Masih di jajaran kategori piano akustik, upright piano juga berkonstruksi kayu, 88 tuts, kotak akustik serta senar-senarnya. Tetapi yang membedakan dengan grand piano adalah posisi kotak akustiknya yang berdiri. Dengan konstruksi seperti ini, piano model ini menghemat tempat. Jadi jika Anda tidak terlalu punya tempat untuk meletakkan Grand Piano dan masih ingin menikmati suara dentingan piano akustik asli, upright piano bisa Anda pilih.

3. Digital Piano
Digital Piano
 
Piano digital merupakan pilihan yang tepat bagi mereka yang tidak memiliki anggaran cukup untuk membeli piano. Tuts piano digital menyerupai dengan piano akustik, perbedaannya yaitu kalau piano akustik sumber suaranya berasal dari senar sementara digital piano membutuhkan daya (listrik) supaya bisa keluar suaranya.

Digital piano ditandai dengan rentang nadanya yang sama dengan piano akustik biasa, yaitu sepanjang 88 nada. Model tuts-nya masih menggunakan tipe gradded-hammer, atau efek yang Anda rasakan ketika menekan tuts piano. Berat, dan seperti mengetukkan palu ke senar-senar nada. Model yang paling populer di panggung contohnya adalah Roland RD-700 atau RD-300, sedangkan untuk pengguna rumahan, Yamaha seri Clavinova adalah contoh yang paling populer.